IndoProtest IndoProtest

KRONOLOGI PENUTUPAN HARI I PENDUDUKAN MAHASISWA DI DPR

Selasa, 8 September 1998 dinihari

Sampai pkl. 24.00 WIB mahasiswa di DPR tersebar dalam kelompok-kelompok kecil di jalan raya sepanjang depan Gedung DPR, beristirahat dan menyanyikan lagu2 perjuangan.

Sementara 1/3 lainnya berkonsentrasi di depan pintu gerbang DPR yang telah dirobohkan - berhadapan langsung dengan aparat keamanan yang berjaga-jaga dan siap memukul mundur mahasiswa ke luar gerbang Gedung DPR. Kekuatan aparat keamanan diperkirakan 12 SSK (1200 orang) polisi dan 12 truk marinir serta provost. Kekuatan mahasiswa yang tersisa sekitar 1000 orang.

01.00: Aparat keamanan yang semula duduk2 bangun dan berdiri. Mahasiswa yang tersebar mengumpul memperkuat barisan di depan gerbang DPR, sambil menyanyikan lagu2 perjuangan, Salawat Nabi, dan yel2.

01.30: Menyelingi Salawat Nabi, mahasiswa meneriakkan "Allahu Akbar! Allahu Akbar!" Tiba-tiba 1 orang di dekat gerbang DPR berteriak "Halleluya! Halleluya!" Anggota Keamanan kelompok mahasiswa mengampiri seseorang yang berteriak tadi. Konsentrasi mahasiswa terpecah. (It's real. Ini laporan pandangan mata).

01.40: 20 anggota Brimob berbaris keluar gerbang, membuat formasi "Belah Bambu" utk memisahkan mahasiswa di dalam dan di luar gerbang DPR. Mahasiswa bereaksi cepat, memperkuat konsentrasi ke arah gerbang dan mendorong barisan "Belah Bambu" Brimob masuk kembali ke dalam pagar.

01.43: Barikade polisi di dalam gerbang maju ke arah gerbang, mendorong dan memukul mahasiswa ke luar gerbang. Gas air mata dilepaskan, wartawan di gerbang diusir. Mahasiswa di dalam gerbang terinjak-injak. Mahasiswa terpecah dua, separuh bertahan dorong-dorongan dengan polisi mempertahankan posisi di depan gerbang DPR. Mahasiswa terdorong keluar gerbang DPR, barikade polisi 6 saf menghalangi pintu gerbang DPR yang telah didirikan lagi dan berhadapan dengan mahasiswa yang mempertahankan posisi. Selama 15 menit situasi chaos, sebagian melempar batu dan botol ke arah barikade aparat (sebagian melukai mahasiswa sendiri), sementara sebagian yang terinjak-injak, terpukul, dan terkena gas air mata mulai dirawat dan dibawa ke rumah sakit. Sekitar 20-30 menit berikutnya situasi mereda. Mahasiswa tersebar lagi, sebagian membentuk barisan 2 saf tetap berhadapan langsung dengan barikade polisi saf berlapis ganda, sebagian lagi melakukan mimbar bebas dan menyanyikan lagu2 perjuangan.

02.30: Pasukan marinir keluar gerbang - membentuk barikade 2 saf ke arah Timur dan Barat barikade polisi. Mahasiswa masih tersebar.

02.35: Mahasiswa mulai dihimpun lagi - berkonsentrasi di depan gerbang DPR - mimbar bebas dan menyanyikan lagu2 perjuangan.

02.40: Mahasiswa mulai bergerak mundur meninggalkan gedung DPR menuju Atmajaya.

03.40: Sebagian besar mahasiswa telah sampai dan beristirahat di Atmajaya. Tim Supporting Group dari Gerakan Sarjana Jakarta meninggalkan lokasi.

Report ini selesai diketik pkl. 05.01 WIB
Tim Gerakan Sarjana Jakarta
--krm/sp/emn

Home

IndoProtest - https://members.tripod.com/~indoprotest